Skip to content

Situs Berita Investasi Terpercaya Rekomendasi Indonesia

Menu
Menu

Matt Hougan Bocorkan 3 Faktor Penting Penentu Bull Run Kripto 2026

Posted on January 11, 2026

Salah satu tokoh di balik ETF kripto, Matt Hougan, memetakan tiga faktor utama yang dinilai bisa menentukan apakah pasar kripto bisa bull run besar pada 2026. 

Dilansir dari CoinTelegraph, pandangan ini muncul akibat investor mencari kepastian arah pasar setelah volatilitas tinggi sepanjang 2025.

Menurut Hougan, reli besar tidak bergantung pada prediksi harga, melainkan pada kondisi struktural dan perilaku pasar yang lebih sehat. Ada apa saja?

1. Pasar Harus Terhindar dari Likuidasi Besar

Sinyal pertama adalah kemampuan pasar kripto menghindari gelombang likuidasi besar seperti yang terjadi pada Oktober 2025. 

Likuidasi semacam ini biasanya dipicu oleh leverage berlebihan, yang berujung penutupan paksa posisi dan kepanikan massal.

Hougan menilai bull run 2026 membutuhkan manajemen risiko yang lebih disiplin. Jika pasar bisa menekan leverage dan mengurangi aksi jual paksa, kepercayaan investor jangka panjang akan lebih mudah terbentuk.

Dalam bahasa sederhana, reli yang sehat membutuhkan pembeli sungguhan, bukan dorongan utang jangka pendek.

2. Kejelasan Regulasi Jadi Fondasi Utama

Sinyal kedua berkaitan dengan regulasi pasar kripto, khususnya pengesahan market structure bill. 

Hougan menilai kejelasan aturan menjadi prasyarat penting bagi masuknya modal institusional.

Aturan yang jelas akan menentukan klasifikasi aset kripto, mekanisme perdagangan, serta perlindungan investor. Tanpa fondasi ini, banyak dana besar akan tetap menunggu di pinggir pasar.

Jika regulasi terwujud, Hougan memperkirakan likuiditas baru dalam skala besar bisa mulai mengalir ke pasar kripto sepanjang 2026.

3. Stabilitas Pasar Saham Juga Mempengaruhi

Sinyal ketiga adalah kondisi pasar saham global yang stabil dan dapat diprediksi bisa menentukan bull run tahun ini. 

Hougan menegaskan kripto tidak membutuhkan ekonomi global yang booming, melainkan lingkungan yang tenang.

Pasar ekuitas yang stabil biasanya mencerminkan tingkat ketakutan yang rendah dan likuiditas yang cukup. 

Dalam situasi seperti ini, investor cenderung berani menambah eksposur ke aset berisiko, termasuk kripto.

Sebaliknya, gejolak besar di pasar saham berpotensi menahan arus dana ke aset digital.

Leave a Reply Cancel reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Recent Posts

  • BNY Meluncurkan Deposito Tokenisasi untuk Penggunaan Tunai di Blockchain
  • Pump.fun Merombak Biaya Kreator untuk Meningkatkan Aktivitas Perdagangan
  • Tether dan PBB Bergabung untuk Mengamankan Ekonomi Digital Afrika
  • Solana Mendesak Validator untuk Melakukan Upgrade dengan Patch Penting v3.0.14
  • A16z Mengumpulkan Dana $15 Miliar untuk Memajukan Kepemimpinan Kripto dan AI di AS

Recent Comments

No comments to show.

Archives

  • January 2026
  • December 2025
  • November 2025
  • October 2025
  • September 2025
  • August 2025
  • July 2025
  • June 2025
  • May 2025
  • April 2025
  • March 2025
  • February 2025
  • January 2025
  • December 2024
  • November 2024
  • October 2024
  • September 2024
  • August 2024
  • July 2024
  • June 2024
  • May 2024
  • April 2024
  • March 2024

Categories

  • Alt Coin
  • Hot Crypto
  • Hot News
  • Solusi Investasi
  • Uncategorized
©2026 Situs Berita Investasi Terpercaya Rekomendasi Indonesia | Design: Newspaperly WordPress Theme