Pasar crypto kembali tertekan setelah koreksi tajam pekan ini. Bitcoin (BTC) dan berbagai altcoin kini berada di level support krusial.
Situasi ini membuat market berada di persimpangan, apakah mampu rebound atau justru melanjutkan tren bearish lebih dalam.
Dana $30 Miliar Keluar dari Pasar crypto
Data on-chain mengungkap sinyal peringatan serius. Analis crypto Ali Martinez mencatat investor telah menarik sekitar $30 miliar dari pasar crypto dalam dua bulan terakhir.
Arus keluar modal sebesar itu menekan likuiditas dan membuat peluang pemulihan jangka pendek semakin rapuh.
Selain itu, aliran dana ke produk Bitcoin ETF juga berbalik negatif, memperkuat indikasi investor lebih banyak melepas kepemilikan daripada menambah posisi.
Grafik di atas memperlihatkan perubahan posisi bersih pasar crypto. Terlihat jelas arus modal yang sempat menguat di pertengahan tahun kembali melemah signifikan hingga September, menandakan aliran dana keluar mendominasi pergerakan.
Holder Lama dan Whale Tekan Harga Bitcoin
Tekanan jual di pasar crypto bukan hanya datang dari investor ritel, tetapi juga dari pemain besar.
Menurut Glassnode, kelompok long-term holders (LTHs) telah merealisasikan profit sekitar 3,4 juta BTC sejak awal siklus ini. Jumlah itu bahkan lebih tinggi dibanding momen reli pada 2017 maupun 2021.