Changpeng Zhao (CZ) bukan hanya pendiri Binance, namun dia adalah ikon terbesar di dunia kripto. Perjalanan hidupnya merupakan salah satu yang ikonik, yakni dari keluarga sederhana, bekerja serabutan di Kanada, hingga membangun kerajaan kripto senilai US$ 64 miliar.
Tapi lebih dari sekedar kekayaan, kisah CZ penuh dengan pelajaran, keberanian dan pandangan tajam tentang masa depan industri ini.
Sekilas Perjalanan Hidup CZ
CZ lahir di Jiangsu, China, dan dibesarkan dalam keluarga guru. Saat remaja, ia pindah ke Kanada, bekerja serabutan demi membantu keuangan keluarga, mulai dari membalik burger di McDonald’s hingga mengisi bensin.
Meski kuliah dengan nilai tinggi, ia sadar bahwa jalur biasa bukan untuknya. CZ mulai jatuh cinta pada perdagangan saham dan akhirnya bekerja di Bloomberg sebagai spesialis sistem trading.
Namun, lingkungan korporat tidak memuaskan ambisinya. Ia kemudian keluar dan mendirikan Fusion System, lalu bertemu dengan aset kripto, yang merubah hidupnya secara total.
Mambangun Binance, Dari Nol ke US$ 64 Miliar
Dalam waktu hanya 6 bulan, CZ meluncurkan Binance yang kemudian menjadi bursa kripto terbesar di dunia. Visi, kecepatan eksekusi dan pemahaman mendalam terhadap pasar menjadikannya legenda hidup di industri.
Namun, sukses tak datang tanpa rintangan. Regulator di berbagai negara mulai menargetkannya, hingga ia dijatuhi hukuman penjara 4 bulan karena kasus pencucian uang. Tapi bagi CZ, itu hanya jeda, bukan akhir.
1. Bitcoin Menuju US$ 1 Juta
CZ pernah memprediksi Bitcoin tembus US$ 100.000 di tahun 2020, dan tebakan itu terbukti akurat. Kini, ia menaikkan targetnya, yakni US$ 1 juta per BTC pada 2028.
“Tetap bullish, beli Bitcoin, dan HODL untuk jangka panjang.” kata CZ.
Pesan utamanya jelas, yakni masa depan Bitcoin masih sangat cerah.
2. Pikir Sendiri, Jangan Ikut-Ikutan
Menurut CZ, terlalu banyak orang mengandalkan tips di Twitter tanpa berpikir sendiri. Ia menekankan pentingnya riset pribadi.
“Semua orang memiliki kondisi berbeda. Riset kamu sendiri adalah pertahanan terbaik dari keputusan bodoh,” ungkap CZ.
3. Fokus, Jangan Menyebar Terlalu Luas
CZ menyarankan agar investor tidak menyebar dana ke terlalu banyak proyek. Dalam hal ini, CZ menyarankan untuk memilih 2-3 proyek yang benar-benar dipahami dan diyakini oleh investor, dengan ketekunan dalam fokus, pelajari dan pantau.
Menurutnya, kualitas lebih penting dari kuantitas. Investasi terbaik datang dari keyakinan yang dipahami, bukan tebakan liar.
4. AI dan Bioteknologi Bakal Jadi Masa Depan Kripto
CZ sangat yakin bahwa kecerdasan buatan (AI) dan bioteknologi akan menjadi sektor besar berikutnya dalam dunia kripto. Raja kripto tersebut menyatakan predikisnya bahwa pertumbuhan besar akan datang dari sana.
5. Mulai dengan Dana Kecil, Bertindak dengan Cerdas
Tips terakhir dari CZ: jangan langsung all-in. Mulailah dengan jumlah kecil yang bisa kamu diamkan setidaknya 6 bulan tanpa stres.
“Lindungi modalmu. Jaga pikiran tetap tenang. Di kripto, menang itu bukan soal cepat, tapi soal cerdas,” papar CZ.